Plt Bupati Lebong Tunjuk 5 Plt Kepala OPD

Corak, LEBONG – Plt. Bupati Lebong Drs. Fahrurrozi, M.Pd resmi melakukan penunjukan 5 Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemda Lebong, Senin (04/11/2023).

Adapun 5 Plt baru yang ditunjuk diantaranya Azhar Amin, SH, M.Hum., sebagai Plt Kepala Badan Kesbangpol, Bustari, ST., sebagai Plt Kepala Dinas PUPR-Hub, Yuswati, S.K.M., sebagai Plt Direktur RSUD Lebong dan Reko Haryanto, S.Sos., M.Si., sebagai Plt. Kepala Dikbud dan Plt. Kepala BKD Lebong.

“Untuk pak Reko Haryanto, diamanahkan dua jabatan yakni Plt Kepala Dinas Dikbud dan Plt Kepala BKD,” kata Pj. Sekda Lebong, Ir. Donni Swabuana, ST, M.Si.

Donni berpesan kepada pejabat yang baru ini agar segera melaksanakan tugas dan fungsinya dalam menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Lebong.

“Karena sekarang sudah mendekati akhir tahun anggaran, kami berharap mereka bisa segera bekerja dengan baik sesuai dengan amanah yang telah diberikan,” Pungkasnya.

Please follow and like us:
Pin Share
__Terbit pada
November 5, 2024
__Kategori
Uncategorized

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *