
Lantik 47 Pjs Kades, Plt Bupati Lebong Tekankan Jaga Netralitas ASN
Corak, LEBONG – Plt. Bupati Lebong Drs. Fahrurrozi, M.Pd., resmi melantik 47 penjabat sementara (Pjs) Kepala Desa, tekankan untuk menjaga netralitas ASN. Senin (04/11/2024).
“Kita kembali melihat mengingatkan dan

menekankan kepada seluruh ASN baik itu Pjs Kades yang baru dilantik untuk benar – benar menjaga netralitas ASN – nya. Soalnya, sudah banyak laporan ASN di Pemkab Lebong yang masuk ke Bawaslu Lebong brlanjut ke BKN RI dan khusus untuk Kades berlanjut ke Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) ini menjadi perhatian bersama,” jelas Plt Bupati Lebong dalam keterangan Pers-nya kepada awak media, Senin (4/11/24).
Lebih lahutt Bupati Lebong menyampaikan bahwa Pjs Kades sebelumnya telah menjabat hampir 2 tahun, dan pergantian ini, bentuk penyegaran birokrasi di pemerintahan desa dengan tujuan akhir untuk mensejahterakan masyarakat.
“Penunjukkan ini, kita berharap roda pemerintahan paling bawah tetap berjalan sebagaimana mestinya, tetap melayani masyarakat di desa – desa dan menciptakan kondusifitas dan menjaga ketentraman ditengah masyarakat ditahun politik ini,” demikian sampaikan Plt Bupati Lebong (Bams)